Wednesday, September 2, 2009

Sifat Bulu Siberian Husky

cute siberian husky puppyAnjing Siberian Husky memiliki jenis bulu Double Coated (terdiri dari dua jenis bulu: kasar dan halus). Bulu yang halus disebut undercoat, dan bulu kasar disebut outercoat. Fungsi undercoat adalah sebagai insulasi, di mana untuk anjing Siberian Husky sendiri ini sangat berguna untuk melindunginya dari suhu dingin. Anjing ini sendiri memang dahulu difungsikan sebagai penarik kereta salju. Tentu saja bulu yang ia miliki harus tebal dan tahan air, namun hal ini juga yang menyebabkannya sulit kering sehabis dicuci. Bila kita hanya menjemur Siberian Husky di bawah matahari, hanya bagian luarnya saja yang kering, namun bagian dalamnya masih lembab. Inilah yang membuat kecenderungan Siberian Husky untuk terkena penyakit kulit sangat tinggi.

1 comment:

  1. jadi saran nya ? apkh boleh mandikan anjing 1 bulan sekali ?

    ReplyDelete